Ketahui 8 Cara Mengatasi Asam Urat di Paha Secara Alami dan Pakai Obat

www.beritasulut.co.id

Dilansir dari Yankes Kemkes, rasa sakit yang dialami pengidap asam urat dapat berlangsung selama rentang waktu 3-10 hari, dengan perkembangan gejala yang begitu cepat dalam beberapa jam pertama.

Selain nyeri, gejala asam urat di paha dapat berupa pembengkakan, sensasi panas, serta muncul warna kemerahan pada kulit.

Kemudian, setelah gejala mereda dan sendi sudah tidak bengkak, kulit paha akan tampak bersisik, mengelupas, dan terasa gatal.

Pada beberapa kasus, asam urat sebenarnya tidak terjadi paha. Namun, serangan gout terjadi pada sendi sekitarnya, seperti lutut yang rasa sakitnya juga bisa menjalar ke paha.

Bagaimana cara mengatasi asam urat di paha secara alami dan pakai obat?

Disarikan dari Medical News Today dan Mayo Clinic, berikut beberapa cara mengatasi asam urat di paha secara alami dan pakai obat:

1. Memposisikan kaki lebih tinggi dari dada, misalnya dengan meletakkan kaki di dinding kamar.

2. Mengompres bagian yang nyeri dengan es batu untuk meredakan nyeri dan mengurangi peradangan.