https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-5042428186675242

89 KPM Desa Makasili terima BLT-DD tahap III Tahun 2022

  • Bagikan
Penyaluran BLT-DD Triwulan III tahun 2022 kepada warga Desa Makasili.

Kumelembuai, BERITASULUT.co.id – Pemerintah Desa Makasili Kecamatan Kumelembuai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Triwulan III (Bulan Juli, Agustus dan September) Tahun 2022.

Bantuan pemerintah tahap ketiga Tahun 2022 dalam rangka pemulihan ekonomi menghadapi situasi pandemi covid-19, diterima 89 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Senin (19/9/2022).

Hukum Tua Desa Makasili Roddy Wungow menyebutkan bahwa 89 KPM penerima BLT sebagaimana aturan yang berlaku, ditetapkan melalui Musyawarah Desa (Musdes) antara Badan Permusyawaratan Desa (PMD) dan Pemerintah Desa dimana Masing-masing KPM menerima bantuan sebesar Rp300.000 setiap bulan atau Rp900.000 untuk Satu Triwulan atau 3 Bulan.

“Sementara untuk Pagu alokasi BLT DD di Tahun 2022 sebagaimana aturan yang berlaku yaitu diambil dari 40 Persen Anggaran DD,” terang Wungow.

Terkait dengan pemanfaatan Bantuan pemerintah bagi warga terdampak menghadapi situasi pandemi, Hukum Tua mengingatkan warga agar memanfaatkan BLT DD dengan baik sesuai kebutuhan.

“Bantuan hendaknya digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok seperti membeli beras, obat-obatan atau keperluan kebutuhan keluarga lainnya. Jangan untuk hal yang tidak bermanfaat atau foya-foya,” ujar Wungow.

Pun demikian Wungow mengharapkan warga terus mendukung program pemerintah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19.

“Mari sukseskan program vaksinasi dan konsisten laksanakan Protokol kesehatan,” tukasnya.

Diketahui hadir dalam kegiatan tersebut Pendamping desa Kecamatan Kumelembuai, Anggota BPD, Sekertaris Desa Yanni Pepah dan sejumlah perangkat Desa.

(toar)

  • Bagikan