Melonguane, BERITASULUT.co.id – Pelaksanaan Paskah Nasional 2022 di Kabupaten Kepulauan Talaud sudah tidak lama lagi, tepatnya 17 Mei mendatang.
Karenanya, Bupati Elly Engelbert Lasut (E2L) meminta seluruh lapisan masyarakat bersama stakeholder, untuk bersama menyukseskan perhalatan nasional tersebut.
“Pekan lalu kita sudah melakukan Grand Launching Paskah Nasional yang dihadiri Sekum PGI, jajaran Forkopimda serta unsur pendukung lainnya. Dan ke depan mari bersama kita menyukseskan perhalatan Paskah Nasional pada 17 Mei,” ujarnya, Jumat (22/04/2022).
Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk turut mendoakan dan mendukung; agar supaya seluruh rangkaian Paskah Nasional bisa berjalan dengan baik dalam tuntunan kasih Tuhan.
“Mulai dari arak-arakan salib paskah di seluruh wilayah kabupaten Kepulauan Talaud. Serta beberapa rangkain acara lainnya menuju acara puncak pelaksanaan Paskah Nasional,” pintanya.
Lanjut Bupati E2L, untuk menyukseskan pelaksanaan Paskah Nasional, semua pihak harus menjalin kebersamaan, jaga keamanan, ketertiban dan kebersihan di lingkungan masing-masing.
“Semoga semua momen pelaksanaan Paskah Nasional ini kemudian bisa berdampak pada pembangunan masyarakat dan kabupaten kepulauan Talaud secara keseluruhan,” kuncinya.
(tal)