https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-5042428186675242

1 April, launching Paskah Nasional 2022 di Miangas

  • Bagikan
Pulau Miangas di Kabupaten Kepulauan Talaud, pulau paling utara Indonesia.(foto: ist)

Melonguane, BERITASULUT.co.id – Bupati Kepulauan Talaud Elly Engelbert Lasut (E2L) terus memaksimalkan peran pemerintah dan panitia lokal agar pelaksanaan Paskah Nasional 2022 yang akan dipusatkan di Talaud berjalan lancar.

Dan rencanaya, di Pulau Miangas, pulau paling utara Indonesia, akan menjadi tempat launching Paskah Nasional 2022.

Ketua Panitia Lokal Paskah Nasional Pdt Arnold Abbas berujar, hasil pertemuan panitia lokal dengan Gubernur Sulut Olly Dondokambey beberapa waktu lalu, diputuskan pelaksanaan launching Paskah Nasional 2022 akan dilaksanakan 1 April 2022.

“Gubernur meminta kepada kami panitia lokal agar persiapan launching Paskah Nasional di Miangas nanti untuk dipersiapkan dengan baik. Karena ini merupakan iven nasional yang besar,” ujar Abbas.

Pelaksanaan Paskah Nasional di Kabupaten Kepulauan Talaud awalnya direncanakan digelar tanggal 23 April 2022, tetapi diundur tanggal 17 Mei 2022.

Penundaan agenda ini sesuai hasil rapat panitia lokal bersama Ketua Umum PGI Pdt Gomar Gultom dan Wasekum Pdt Krise Gosal, serta Sekretaris Panitia Nasional Jemmy Mokolensang, beberapa waktu lalu.

“Sebelumnya (dalam rapat) kami telah menetapkan waktu pergeseran pelaksanaan Paskah Nasional, dan gubernur menyetujui tanggal yang diusulkan tersebut,” kata Abbas.

(tal)

  • Bagikan