Ayu Mega Rondonuwu terpilih Penatua Pemuda di Likupang dan lulus Diklat Stunting

Profil Ayu Mega Rondonuwu, edisi Hari Sumpah Pemuda, Kamis 28 Oktober 2021

Likupang, BERITASULUT.co.id – Namanya Ayu Mega Rondonuwu, S.E (23 tahun), gadis cantik asal Likupang, kelahiran Desa Sarawet, 19 Januari 1998. Dari Ayu kalian bisa belajar memaknai arti Sumpah Pemuda.

Ayu memiliki perawakan yang tenang, sabar dan aktif dalam kegiatan rohani. Tak heran periode ini ia dipilih teman-teman gerejanya menjadi Penatua Pemuda GMIM Baitel Sarawet, Wilayah Likupang Satu.


“Tak pernah menyangka dipercayakan teman-teman karena saya tidak pernah ambisius dalam hal-hal rohani ataupun jabatan lainnya, saya lebih suka menjalani hidup dengan enjoy dan apa adanya. Prinsip saya, kalau kita hidup baik dan ikhlas membantu sesama berkat Tuhan pasti ngikut dalam hal materi maupun hal rohani,” ungkap Ayu yang juga merupakan Duta Budaya Runnerup dan Rera Terfavorit tahun 2018 di Kabupaten Minahasa Utara.

Baru-baru ini Ayu juga menerima penghargaan sebagai fasilitator sosial SDM PKH Kemensos RI yang mewakili Provinsi Sulawesi Utara menerima sertifikat Diklat Stunting dari Balai Diklat Makassar.

Gadis muda yang memiliki tinggi badan 170 centimeter dan berat badan 55 kilogram ini memang sejak tahun 2018 sudah bekerja untuk Kementerian Sosial RI sebagai fasilitator sosial di Kecamatan Likupang Timur.


“Masalah sosial sangat banyak dan saya belajar banyak dari profesi saya yang sekarang,” ujar Ayu yang baru saja menyelesaikan strata satunya di STIE Pioneer, Manado.